Wrap Up Post: READ BIG 2013
Akhirnyaaaaaa…. Usai juga event penuh keringat selama setahun
yang di host mbak Dessy @ Ngidam Buku. Sebelumnya, saya pikir saya bakal cepat ‘lulus’
mengingat challenge Hotter Potter yang mulai dari buku ketiga jumlah halaman
sudah mencapai lebih dari 500 halaman. Tapi ternyata banyaknya RC yang saya
ikuti tahun lalu membuat itu semua tidak mudah. Novel2 bantal Harry Potter
rasanya tidak mungkin saya masukkan ke dalam tas ketika saya berangkat kerja,
karena bawaan saya yang selalu banyak. Belum lagi sambilan bacaan saya untuk
mengejar challenge lainnya yang membuat saya at least membawa satu buku untuk
challenge ini, dan –dengan terpaksa—membaca versi ebook Harry Potter. Ngga semua
sih. Tapi dari 5 buku Harry Potter, yang ‘lulus’ saya baca bentuk paperback
hanya tiga. Hiks… makanya, saya kemudian harus mencari alternative bacaan
bantal lain agar target awal yang sudah saya set sebelumnya, terpenuhi.
Nah, ini dia list buku bantal yang berhasil saya lahap tahun
lalu
- The Mark of Athena by Rick Riordan (616 pages)
- Harry Potter: The Prisoner of Azkaban by J. K Rowling (534 pages)
- Harry Potter: The Goblet of Fire by J. K. Rowling (882 pages)
- Harry Potter: The Half Blood Prince by J. K. Rowling (816 psges)
- The Help by Kathryin Stockett (545 pages)
- The Guy Next Door by Meg Cabot (558 pages)
- Me Before You by Jojo Moyes (654 pages)
Huuuuuftttt…. 7 buku bantaaalll Yeaaayyy…. Saya bisa menyelesaaikan Kelas Menengah alias
Middleweight dengan target 5 – 8 buku. Plok plok ploookk…. #tariknapaslegaaaa...
Well, sebenarnya saya tertarik dengan event ini jika
diadakan kembali, mengingat timbunan bantal saya masih segitu menggunungnya. Ttt…tapiii….
Saya hanya mau membaca sesuai kehendak hati dengan target membaca yang saya
tingkatkan 5 buku dari tahun lalu. Nah, apakah saya mampu? Let’s wait and see
then..
Makasih, mbak Dessy, yang sudah meng-host event serruuu ini….
0 Response to "Wrap Up Post: READ BIG 2013"
Post a Comment